Tiba Waktunya Liburan dan Tetap Waspada di Musim Hujan
FAKTA.COM, Jakarta - Masa libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 akan segera tiba. Bagi Anda yang telah merancang agenda liburan, tentu harus tetap menjaga kewaspadaan mengingat datangnya musim hujan dan perubahan kondisi cuaca.
Hal tersebut bertujuan agar rencana liburan yang telah lama dinantikan bisa tetap berjalan aman, nyaman, dan tanpa hambatan. Berikut sedikit kiat yang Fakta.com bagian untuk Anda yang tengah bersiap liburan.
Pilihan tempat wisata
Guyuran hujan mungkin saja punya pengaruh terhadap kenyamanan di tujuan wisata yang Anda pilih. Sehingga, ada baiknya untuk sementara waktu menghindari tempat wisata outdoor (tempat terbuka) saat musim hujan.
Sebab, kondisi cuaca yang tidak menentu bisa mengganggu pengalaman liburan Anda. Selain itu, jangan lupa untuk terus memperbaharui informasi menyoal prakiraan cuaca, misalnya dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofikasi (BMKG).
Periode Nataru, Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Rp23,2 TriliunUntuk berjaga-jaga, sebaiknya selalu siapkan perlengkapan seperti payung, jas hujan, ataupun baju ganti. Anda juga perlu perlengkapan lain, seperti pelindung sepatu yang tahan air.
Satu hal yang terpenting, musim hujan seringkali meningkatkan risiko bakteri dan penyakit. Penting untuk menjaga kebersihan diri dengan mencuci tangan secara teratur, menghindari konsumsi makanan atau minuman yang berisiko, serta membawa peralatan kesehatan pribadi.
Merebaknya Covid-19
Pemerintah memproyeksikan puncak perjalanan liburan Nataru akan berlangsung pada 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024 mendatang. Selain itu, masyarakat juga diminta untuk tetap waspada mengingat tengah merebaknya virus Covid-19 di sejumlah daerah.
Kapan Waktu yang Tepat untuk Vaksinasi COVID-19?Pemerintah meminta masyarakat tetap menaati protokol kesehatan seperti memakai masker dan rutin mencuci tangan pada libur akhir tahun. Imbauan itu menjadi langkah antisipasi agar kasus COVID-19 tidak merebak kembali.
Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Usman Kansong mengatakan, pihaknya akan terus mengingatkan masyarakat akan protokol kesehatan untuk menghindari penularan virus Covid-19. Misalnya, penggunaan masker di tempat-tempat umum.
Usman mengatakan, "Kami tetap akan mengimbau masyarakat untuk tetap hati-hati karena memang COVID-19 melonjak lagi. Di salah satu maskapai penerbangan juga selalu diingatkan."
Komentar (0)
Login to comment on this news