Kapolri dan Tersangka Wamenkumhan Eddi Hiariej Hadir di Gedung KPK

Listyo sambangi KPK 4 Desember 2023. (Fakta.com/Rendi Sugiri)
Place your ads here

FAKTA.COM, Jakarta - Kepala Polisi Republik Indonesia Jendral Listyo Sigit Prabowo hari ini menyambangi Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin, 4 Desember 2023. Kedatangannya untuk penandatanganan kerja sama antar kedua lembaga institusi tersebut.

"Iya acara penandatangan kerjasama KPK-Polri, sama seperti yang sudah dilakukan antara KPK-Kejaksaan beberapa waktu yang lalu," ujar Ali Fikri Kepala Bagian Pemberitaan KPK pada Senin (4/12/2023).

Pertemuan ini dilaksanakan secara terbatas, namun akan menyiarkan di media sosial resmi KPK.

KPK Periksa Wamenkumham Eddy Hiariej Pekan Depan

Sigit datang bersama dengan jajarannya menaiki mobil Land Cruiser berwarna hitam lengkap dengan pengawalnya pada pukul 12.07 WIB.

Menurut pantauan tim Fakta.com, Sigit tampak hanya terdiam dan fokus serta hanya melambaikan tangan kepada wartawan sambil memasuki gedung KPK.

Tambahan informasi, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berencana memeriksa Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham), Edward Omar Sharif Hiariej minggu ini. Tampak Eddy mendatangi Gedung Merah Putih KPK pada pukul 09.00 WIB.

Pemeriksaan tersebut merupakan pertama kali usai pria yang karib disapa Eddy Hiariej ini ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap dan gratifikasi.

KPK Segera Kirim Surat Tersangka Wamenkumham ke Istana

Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan, surat panggilan kepada Eddy Hiariej pada pekan ini. Namun, tanggal pasti pria berkepala penonton itu diperiksa belum dibeberkan.

"Sudah dikirimkan minggu ini, tapi untuk hadir di minggu depan. Awal minggu depan kami panggil untuk hadir di Gedung Merah Putih KPK,” ujar Ali kepada wartawan, Kamis (30/11/2023). (RND)

Bagikan:

Data

Komentar (0)

Login to comment on this news

Updates

Popular

Place your ads here
Data
Pointer
Interaktif
Program
Infografis
//