Raja Pemilu India, Nyaleg 238 Kali Tapi Gagal Terus
FAKTA.COM, Jakarta - Seorang pria di Indonesia mendapat julukan "raja pemilu" dan "caleg gagal terbanyak di dunia". Ini lantaran dia mencalonkan diri sebagai anggota legislatif sebanyak ratusan kali dan selalu kalah.
Dikutip dari Oddity Central, Minggu (7/4/2024), pria ini bernama K. Padmarajan. Pria yang berprofesi sebagai tukang reparasi oini sudah berpartisipasi dalam 238 pemilihan legislatif selama 30 tahun terakhir. Diketahui pula lelaki ini mengeluarkan biaya pendaftaran sebanyak ribuan dolar AS.
Misalnya, pada 2011, Padmarajan mencalonkan diri sebagai anggota legislatif Mettur, Tamil, India. Dia mengantongi 6.273 suara. Perolehan suara ini kalah jauh dari sang pemenang, yaitu 75 ribu suara.
Miliarder India Rogoh Kocek Rp2 Triliun untuk Pesta Prapernikahan Anak Bungsu Raja Pemilu di India, R. Padmarajan. (Dokumen Oddity Central)Sering Kalah, Kok, Tetap Maju Nyaleg?
Gara-gara Ingin Selfie, Pria di India Tewas Diterkam SingaAda alasan unik Padmarajan terus maju sebagai caleg. Bagi dia, kemenangan adalah tujuan kedua. Yang utama adalah ketahanan dan siap menerima kekalahan.
"Semua kandidat mengincar kemenangan. Saya tidak," ujar caleg abadi berusia 65 tahun itu.
Padmarajan benar-benar tidak bercanda. Dia memang berniat untuk memperpanjang kekalahannya dengan mengikuti Pemilu ke-239 kalinya. Kali ini, dia bertarung untuk memperebutkan kursi parlemen di Distrik Dharmapuri, Tamil Nadu, India, meskipun kemungkinan besar dia tidak menang.
Kisah Padmarajan ini bermula pada 1998 saat mencalonkan diri untuk memperlihatkan jabatan resmi di kampung halamannya di Mettur. Meskipun tahu hampir tak berpeluang menang, Padmarajan ingin menunjukkan bahwa orang biasa sekalipun berhak untuk mencalonkan diri untuk posisi resmi.
Komentar (0)
Login to comment on this news