Mahfud Klaim Dipuji Jokowi: Menko Polhukam Terlama
FAKTA.COM, Jakarta - Mahfud MD mengklaim mendapat pujian dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) terlama.
Hal itu disampaikan Mahfud seusai bertemu dengan Jokowi sekaligus memberikan surat pengunduran diri dari Kabinet Indonesia Maju, Kamis (1/2/2024).
"Pak Jokowi bilang, 'iya pak Mahfud, pak Mahfud itu adalah menko terlama selama saya memerintah,' kata Pak Jokowi. Saya terus 'iya pak betul pak'," tutur Mahfud.
Isi Surat 3 Paragraf Mahfud ke Jokowi saat Pamit sebagai MenteriSelama dua periode Jokowi memimpin Indonesia, tercatat hanya tiga orang yang menjabat sebagai Menko Polhukam. Mereka adalah Tedjo Edhy Purdijatno, Luhut Binsar Pandjaitan, dan Wiranto.
"Pak Tedjo Edhy dari Oktober (2014) sampai Agustus (2015). Pak Luhut dari Agustus sampai Agustus (-akhir Juli 2016) berikutnya, setahun lebih sedikit. Lalu Pak Wiranto 3,5 tahun," katanya.
Mahfud sendiri menjabat sebagai Menko Polhukam sejak pertama kali dilantik pada 23 Oktober 2019. Dengan demikian, dia sudah menjabat selama kurang lebih 4,5 tahun.
"Nah saya 4,5 tahun lebih itu pun bukan karena reshuffle, tapi saya minta berhenti karena ada agenda politik saya," ucapnya.
Mahfud pun menukil pernyataan dari pengamat politik Rocky Gerung yang sempat mengkritiknya tidak bakal bertahan lama di posisi Menko. Kala itu, Rocky menilai Mahfud hanya bertahan selama delapan bulan saja.
"Waktu saya diangkat pertama itu, oleh Rocky Gerung dibilang 'Mahfud mah ndak akan bisa jadi menko. Paling lama 8 bulan, saya yakin di-reshuffle. Kenapa? Karena Pak Mahfud itu terlalu blak-blakan, rahasia istana akan terbuka semua. Lewat 8 bulan, satu tahun lewat, dua tahun lewat, tuga tahun lewat, empat tahun lewat, Rocky lupa kalau dia pernah mengatakan itu," ucapnya.
Komentar (0)
Login to comment on this news